(masih) PHARMACOTERAPY

Yuhuuu minggu ketiga kegiatan Pharmacoterapy, dan tersisa satu minggu terakhir yang akan kita lalui, ayo semangat teman-teman panitia :D #uyeuyey
Yuk check apa aja sih kegiatan yang udah terlaksana kemarin
Pembukaan acara Pharmacoterapy (PCT) kemarin dlaksanakan pada tanggal 9 September di lapangan Murjani Banjarbaru. nama kegiatannya adalah SBF atau Sehat Bersama Farmasi, alhamdulillah terlaksana dengan baik walaupun ada beberapa kendala, tapi syukur sekali atas kerja keras para panitia, acara dapat berjalan dan terlaksana.
Minggu selanjutnya disusul lagi dengan acara Beauty Class yang bekerjasama dengan Wardah. acara ini merupakan acara untuk kaum wanita yang ingin tampil cantik dengan olesan make up yang serasi dipadukan dengan hijab yang cantik sebagai mahkotanya, karena selain make up juga ada tutorial Hijab.
Next, ada kegiatan yang baru saja selesai dilaksanakan yaitu DKC atau Duta Kesehatan Cilik. kegiatan ini memiliki sasaran anak-anak SD kelas 4-6 di kawasan Bjb-Mtp. dalam kegiatan ini adik-adik dibekali dengan materi mengenai kesehatan yang kemudian di hari kedua mereka menyampaikan materi yang telah mereka dapat di depan juri dan teman-teman serta guru-guru mereka dan kemudian dinilai siapakah yang berhak menyandang predikat juara. daaaan juara pertama dari DKC diperoleh oleh Rizkya Annisa dari SDBI Kabupaten Banjar, disusul oleh Fransiska Marta Bening dari SD Sanjaya, dan di posisi ke-3 ada I Wayan Ardi Satya dari SDN Guntung Payung 1, selamat ya buat adik-adik yang luar biasa :D